⇨ Bulu Tangkis Berasal Dari Negara Ini,
Simak Sejarahnya!
Dilansir dari Badmintonskill, jika dirunut sejarahnya olahraga yang hampir mirip dengan bulu tangkis, sebenarnya telah dimainkan oleh manusia sejak zaman Mesir kuno atau sekitar 2000 tahun lalu.
Selain di Mesir, permainan hampir serupa juga dimainkan di Inggris, Tiongkok, Siam, dan Yunani pada masa silam. Yang membedakan permainan ini dengan olahraga bulu tangkis modern, adalah penggunaan net atau jaring.
Di Inggris, olahraga ini dinamakan Battledores dan Shuttlecocks. Orang-orang di Inggris akan memakai dayung/tongkat (Battledores) untuk memukul bola wol yang mereka sebut Shuttlecocks.
karya anak bangsa untuk Indonesia |
Olahraga Battledores ini, oleh tentara Inggris yang bertugas di kota Pune India pada abad ke-19, domofikasi dengan menambahkan jaring atau net dan memainkannya secara bersaingan. Inilah cikal bakal olahraga bulu tangkis modern.
Pada tahun 1850-an, tentara Inggris membawa pulang permainan Battledores modern ini kembali ke kampung halamannya di Inggris.
Kembali ke Inggris, olahraga bulu tangkis mendapatkan nama baru yakni ‘Badminton’, setelah olahraga ini dimainkan secara terhormat di Gedung Badminton (Badminton House), milik bangsawan Inggris, estat Duke of Beaufort’s di Gloucestershire.
Nama Badminton, merujuk pada tempat dimana olahraga ini dimainkan secara terhormat di depan umum dalam format pertandingan.
Tak butuh waktu lama olahraga ini secara menjadi kegemaran baru di Inggris, dan pada tahun 1877 klub Badminton Bath, membuat peraturan tertulis mengenai sistem permainan Badminton.
Dua dekade kemudian, tepatnya pada tahun 1893 Asosiasi bulu tangkis pertama dibentuk di Inggris. Enam tahun kemudian, pada tahun 1899 kejuaraan badminton internasional pertama digelar dengan nama Kejuaraan All England.
0 Comments